Header Ads Widget

Permenungan Jumaat Agung; Dalam Salib, kita tak pernah salah alamat.

 JUMAT AGUNG 2023

( satu perenungan)

P. Kons Beo, SVD


Umat Paroki EKUKARDO mengikuti Ibadat Jalan Salib bersama 7 Paroki Kota Ruteng yang diawali dengan LAMENTASI di Lapangan Motang Ru'a, lalu menuju paroki masing masing. Terimakasih untuk panitia, terimakasih khusus buat adik-adik OMK Paroki EKUKARDO yang telah mengatur dengan TABLO yang sangat menggugah hati umat beriman. Sengsara Tuhan Yesus menjadi daya tebusan bagi kita semua!Jumaat(7/4/2023)

Dalam Salib, kita tak pernah salah alamat.


SETIAP kita, murid Tuhan, ditandai dengan Salib Tuhan.  Orientasi Salib Tuhan membawa setiap kita ke Golgota. Itulah alamat tuju kita yang sesungguhnya. 


BETAPA  salib punya kita sendiri sering menjadi terlampau berat. Nyaris tak tertahankan. Namun, tetap berharap di Jalan Salib ini tetap terjumpa sosok-sosok 'si Veronika, Simon dari Kirene. Tetap terdengar pula suara-suara yang tebalkan harapan.  Membesarkan jiwa.


TETAPI YANG TERSALIB tetap memanggil setiap kita. Agar kita berani memikul salib-salib punya kita sendiri. Berarak menuju Gogota. Untuk ditebusNya dalam kuat kuasaNya yang agung dan tak bersyarat.


SI BIJAK ingatkan, "Betapapun suram dan berantakannya hidup ini, tetapi dari situlah siapapun mesti belajar bangkit lagi. Untuk kembali temukan  alamat tuju yang benar, yakni Golgota itu. Di situ, di Golgota itu ada Kasih Agung yang selalu menanti setiap kita. Penuh kerinduan."


ISKARIOT terhenti pada Getsemani 30 keping uang perak, dan hidupnya berakhir tragis pada pilihannya sendiri.


Petrus tertahan di istana  petinggi dan ia tak cukup kuat untuk jatuh dalam drama penyangkalan. 


SETIAP kita bisa saja 'terhenti' dalam tapak-tapak menuju Golgota. Sebab, kita masih dibayang-bayangi oleh jalan-jalan sendiri. Itulah jalan kepentingan! Maka, kita butuh jalan Salib Golgota. Agar kita sanggup tiba pada alamat yang benar itu.. Dan akhirnya sanggup pula mencium dan menyembah TUBUH KUDUS YANG TERSALIB.


O Salib, Salam! Harapan satu-satunya


Verbo Dei Amorem Spiranti

Amin







Posting Komentar

0 Komentar